Senin, 23 April 2012

Robot Pengintai Modern Berteknologi Canggih

Robot Pengintai Modern Berteknologi Canggih

Sand Flea adalah robot pengintai modern berteknologi canggih yang di ciptakan untuk membantu dan mempersenjatai para tentara Amerika Serikat guna memperoleh informasi tentang musuh. Sekilas robot ini tampak seperti mainan biasa namun sobat pasti akan tercengang dengan aksi dan kemampuan yang dimiliki oleh robot ini.
Robot Pengintai Modern Berteknologi Canggih
Robot Sand Flea atau dalam bahasa Indonesianya disebut “Kutu Pasir” diciptakan oleh sebuah perusahaan terkemuka dibidang perangkat teknologi simulasi yang dikenal dengan nama Boston Dynamic, namun dengan berat 4,9 kg robot Sand Flea ini mampu melakukan loncatan setinggi 30 kaki atau +/- 10 meter ke udara.

Menurut Boston Dynamic sebagai pembuat atau produsen robot ini, mencari sebuah informasi secara detail tentang musuh merupakan hal yang sulit untuk dilakukan mengingat resiko yang akan dihadapi begitu besar. Hal inilah yang membuat Boston Dynamic menciptakan sebuah robot sebagai salah satu alternatif yang dapat memudahkan para tentara dalam hal ini tentara Amerika Serikat yang terkenal garang dan pantang menyerah di medan pertempuran.

Demikian Artikel Teknologi tentang Robot Pengintai Modern.
Semoga bermanfaat.

Selasa, 07 Februari 2012

Artikel Teknologi Komputer Terlengkap

 Artikel Teknologi Komputer

Pada Artikel Teknologi berikut ini  akan dibahas seputar Artikel Teknologi Komputer, apa saja itu? silahkan disimak.


Kita tahu bahwa komputer bukan lagi sebuah barang mewah melainkan sudah menjadi kebutuhan  dalam mempercepat dan mempermudah pekerjaan kita. Bagi sebagian besar dari kita bahkan telah menjadikan komputer sebagai sahabat yang akan ditemui di tempat kerja setiap hari. Tentu saja seiring berjalannya waktu, teknologi komputer pun dirancang semakin canggih. 
Artikel Teknologi Komputer
 
Selain mengikuti perkembangan teknologi komputer, Sobat juga bisa memperdalam ilmu komputer dengan membaca berbagai artikel teknologi komputer baik dari buku, majalah maupun literatur dari hasil berselancar di internet. 

Komputer telah berkembang dengan sangat pesatnya. Pada dasarnya ada beberapa bidang dari perkembangan teknologi ini. Berikut ini adalah beberapa bidang dari artikel teknologi komputer yang bisa Sobat temukan antara lain:
  • Software komputer
Tentu perkembangan software juga tidak kalah dengan perkembangan software komputer. Berbagai kebutuhan menuntut semakin kreatifnya para pengembang dalam membuat berbagai software komputer. Perkembangan software ini bisa Sobat temukan dan baca di artikel teknologi komputer yang bertebaran di berbagai komunitas yang ada di internet.
  • Hardware komputer
Perangkat keras komputer atau yang sering disebut dengan hardware adalah bagian komputer yang terus berkembang. Semakin lama, hardware komputer yang dikembangkan semakin canggih dengan berbagai kemampuan yang lebih baik. Beberapa hardware yang mengalami perkembangan cukup signifikan adalah kecepatan prosesor, teknologi memori komputer, kapasitas harddisk yang semakin lama semakin besar, dan teknologi lainnya.
  • Bahasa Pemrograman
Bagi Sobat yang tertarik dengan pembuatan program-program komputer, tentu artikel teknologi komputer yang terkait akan menarik minat Sobat. Ada banyak bahasa pemrograman yang bisa dipakai dalam membuat berbagai aplikasi. Di dalam artikel-artikel tersebut, Sobat bisa menimba berbagai ilmu terkait bahasa pemrograman yang bersangkutan.
  • Keamanan data
Keamanan data merupakan hal yang sangat penting di dalam dunia komputer. Begitu luas dan cepatnya perkembangan jaringan, terutama jaringan komputer membuat faktor keamanan menjadi hal yang tidak dapat dilepaskan dari perhatian. Dari berbagai artikel teknologi komputer seputar keamanan data dan sistem serta jaringan, Sobat dapat memahami lebih mendalam apa saja yang harus dilakukan demi keamanan komputer yang Sobat miliki.
  • Teknologi terbaru
Di berbagai artikel teknologi komputer, Sobat juga bisa menemukan bagaimana peranan komputer yang semakin meluas di berbagai bidang. Sobat akan menemukan begitu canggihnya komputer di dalam bidang-bidang tersebut. Hampir seluruh kehidupan manusia bisa dibantu dengan kehadiran teknologi komputer ini.

 Artikel Teknologi Komputer Terlengkap

Demikian beberapa bidang komputer yang dapat sobat pelajari. Semoga dengan adanya Artikel Teknologi Komputer ini sobat dapat memahami beberapa bidang dalam dunia komputer, sobat dapat lebih menambah wawasan serta dapat mengamalkannya.

Minggu, 01 Januari 2012

Sejarah Teknologi dan Perkembangannya

Sejarah Teknologi

Pada Artikel Teknologi berikut ini akan dijelaskan Sejarah Teknologi.
Apa yang dimaksud dengan Teknologi?

Teknologi dapat dikatakan suatu perkembangan penemuan media / alat yang dapat digunakan dengan lebih efisien yang berguna untuk memproses serta mengendalikan suatu masalah.

Teknologi adalah metode ilmiah untuk mencapai tujuan praktis dari terapan ilmu pengetahuan atau dapat pula diartikan sebagai keseluruhan sarana untuk menyediakan alat yang diperlukan bagi kebutuhan dan kenyamanan hidup manusia.

Pada zaman Industrialisasi seperti saat ini, pencapaiannya sangat ditentukan oleh penguasaan teknologi karena teknologi adalah mesin penggerak pertumbuhan industri. Sebagian beranggapan teknologi adalah barang atau sesuatu yang baru. Namun teknologi sudah sejak lama kita rasakan, hanya saja mungkin kita tidak menyadarinya dan itu merupakan suatu gejala kontemporer. Setiap zaman tentu memiliki teknologinya sendiri.

Nah dari manakah asal kata Teknologi Itu?
Sabar sob dibawah adalah jawabannya. hehe

Secara etimologis, kata teknologi berasal dari kata "techne" yang berarti serangkaian prinsip atau metode rasional yang berkaitan dengan pembuatan suatu objek, atau kecakapan tertentu, atau pengetahuan tentang prinsip-prinsip atau metode dan seni.

Nah sekarang siapakah orang pertama yang menggunakan kata Teknologi itu?

Istilah teknologi sendiri untuk pertama kali dipakai oleh Philips pada tahun 1706 dalam sebuah buku berjudul Teknologi: Diskripsi Tentang Seni-Seni, Khususnya Mesin (Technology: A Description Of The Arts, Especially The Mechanical).

Ok sekian dulu dari saya nantikan artikel teknologi selanjutnya.

Robot Penyelamat

Robot Penyelamat

Kecerdasan buatan manusia memang tidak diragukan lagi, dibuktikan dengan lahirnya sistem-sistem Teknologi canggih yang dapat memudahkan manusia dalam berbagai macam tindakan. Postingan kali ini mengangkat judul “Robot Penyelamat”.
Robot Penyelamat
Dunia ini memang selalu di timpa bencana, baik itu Kebakaran, Tsunami, Gunung Merapi, Gempa dan banyak lagi. Oleh karena itu jika dilihat dari sisi kehidupan mederen, manusia dituntut untuk terus menciptakan sebuah teknologi baik dalam bentuk sistem pemantau gejala alam maupun sistem pasca bencana.
Salah satu dari sekian banyak peneliti, Carnegie Mellon's Robotics Lab danRyerson University's Network-Centric Applied Research Team, dimana sistem ini di buat untuk memudahkan tim penyelamat dalam mencari korban. Sistem ini didesain menyerupai ular yang dapat memasuki daerah yang sulit dijangkau oleh manusia.
Sistem yang disebut CARD (Canine Assisted Robot Deployment), dilengkapi dengan fitur kamera yang menyerupai seekor ular yang di lekatkan didada anjing yang telah terlatih untuk bidang ini. Anjing ini kemudian dilepaskan untuk menemukan korban selamat.
Ketika anjing menemukan korban, robot kemudian melompat keluar dari dada anjing ini dan akan bekerja dengan cara manuver jalan melalui celah-celah dan ruang-ruang kecil untuk mengirim kembali audio dan visual untuk tim penyelamat. Para peneliti robot mengatakan mereka dapat menyesuaikan sistem, sehingga dapat disesuaikan dengan kondisi lapangan.

Bgaimana tanggapan sobat mengenai Robot Penyelamat ini?, silahkan sobat menanggapinya melalui kolom komentar dibawah. Terima Kasih Salam Blogger